Programmer dan Bahasa Pemrograman

4:31 pm
Tulisan kali ini akan sedikit membahas mengenai hubungan seorang programmer dengan suatu bahasa pemrograman. Programmer memanfaatkan jenis bahasa pemrogramman tertentu untuk menghasilkan suatu program yang dapat membantu pekerjaan atau menyelesaikan suatu masalah. Sebelum membuat program tentunya seorang programmer terlebih dahulu harus mengetahui atau pernah mempelajari bahasa pemrograman. Bahasa pemrograman memiliki macam - macam yang berbeda dan karakteristik yang berbeda pula. Ketika membuat suatu program seorang programmer harus terlebih dahulu menentukan bahasa pemrograman yang akan digunakan untuk membuat program tersebut. Untuk dapat menentukan bahasa pemrograman yang tepat maka paling tidak karateristik dari bahasa pemrograman yang akan digunakan sudah dikenali oleh seorang programmer yang akan menggunakannya.

Mempelajari karakteristik dari suatu bahasa pemrograman memerlukan pengalaman dan waktu yang di sedikit. Bahasa pemrograman yang berbeda - beda macamnya memiliki tingkat untuk dipahami karakteristiknya yang berbeda - beda pula, ada yang dalam waktu singkat dapat dipahami dan ada yang membutuhkan waktu relatif lama untuk memahami karateristik yang dimiliki oleh bahasa pemrograman tersebut. Perubahan versi dari suatu bahasa pemrograman tentunya mengalami perubahan karakteristik juga. Pengalaman atau jam terbang yang dimiliki oleh seorang programmer di dalam dunia pemrograman juga dapat menjadi faktor menentukan lama tidaknya seorang programmer tersebut dalam memahami karakteristik dari suatu bahasa pemrograman. Seorang programmer pada dasarnya juga memerlukan waktu untuk mempelajari karakteristik yang dimiliki oleh suatu bahasa pemrograman tertentu.

Program merupakan suatu produk yang dihasilkan atas kerjasama antara seorang programmer dengan bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat program tersebut. Antara bahasa pemrograman satu dengan bahasa pemrograman lainnya mempunyai kegunaan yang tidak sama begitu juga untuk menghasilkan suatu program juga tidak sama. Bahasa pemrograman yang satu dengan bahasa pemrograman yang lain untuk menghasilkan suatu jenis program yang berbeda pula. Agar suatu program dapat dibuat sesuai dengan kebutuhan maka seorang programmer harus menentukan bahasa pemrograman yang tepat guna menghasilkan program tersebut.

Pembuatan suatu program tentunya membutuhkan waktu berbeda antara program satu dengan program lainnya. Perbedaan dari waktu pembuatan program tersebut tentunya tidak dapat diperkirakan sebelumnya secara pasti. Waktu dalam pembuatan suatu program komputer terkadang membutuhkan waktu yang lebih sedikit dibandingkan dengan prediksi waktu untuk membuat program tersebut. Akan tetapi terkadang juga sebaliknya suatu program memerlukan waktu lebih dalam menyelesaikan program tersebut. Ketika adanya perbedaan dalam penyelesaian suatu program dengan menggunakan bahasa pemrograman tertentunya tentunya bisa dijadikan tantangan bagi seorang programmer untuk mencari bahasa pemrograman yang cocok untuk membuat program tersebut dengan waktu yang pendek dan hasil sesuai dengan harapan.

Program yang dihasilkan dengan terburu - buru kebanyakan menhasilkan fungsional yang kurang sesuai. Selain menghasilkan fungsional yang kurang sesuai tentunya juga akan menyisakan bug dari kode program yang belum diperiksa secara seksama. Ada kemungkinan yang besar apabila bug kecil ini tidak segera diselesaikan maka lama - kelamaan suatu program tersebut akan berjalan secara tidak normal atau akan banyak masalah lagi yang timbul. Masalah - masalah yang timbul pada program ini merupakan suatu hal yang wajar tetapi alangkah baiknya jika dalam membuat suatu program dilakukan dengan persiapan dan proses yang benar sehingga tidak akan banyak permasalahan yang timbul ketika program dijalankan. Permasalahan - permasalahan yang timbul pada program tentunya juga dapat mempengaruhi hasil atau keluaran dari program tersebut.

Setidaknya dalam pembuatan sebuah program harus dilakukan perancangan dan analisis terlebih dahulu sebelumnya. Perancangan dan analisis ini dimaksudkan agar semua fungsioanal apa saja yang harus disediakan oleh program dapat diketahui. Ketika kebutuhan akan fungsional dari program sudah diketahui dan terdefinisi makan seorang programmer dengan bahasa pemrograman yang dipergunakannya dapat mempunyai bayangan dalam mengerjakan program tersebut. Programmer dapat membayangkan tingkat kesulitan dalam pembuatan program tersebut. Setelah dapat membayangkan tingkat kesulitan dari suatu program tentunya dapat memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan dalam menyelesaikan program tersebut.

Tentunya dalam membuat sebuah program seorang programmer sudah membayangkan seberapa sulit pengerjaan dari program tersebut. Seorang programmer bisa menghabiskan waktu yang lama untuk menghasilkan program yang baik dan berjalan sebagaimana mestinya. Ketika menghabiskan waktu ini tentunya seorang programmer akan terus berusaha untuk semakin mengenal mengenai bahasa pemrograman yang digunakan. Proses mengenal bahasa pemrograman ini melalui pengelaman menyelesaikan error akibat kesalahan kode yang dibuat. Dari bisa menyelesaikan error tersebut maka apabila terjadi error yang sama tidak akan kebingungan lagi dalam menyelesaikannya. Selain dari menyelesaikan error yang ditimbulkan kesalahan kode tentunya bisa juga dengan memanfaatkan fitur yang disediakan oleh bahasa pemrograman untuk membuat program dengan kode yang tidak terlalu panjang tetapi hasil yang sesuai dengan kemauan atau hasil yang telah didefinisikan sebelumnya.

Bahasa pemrograman tidak bisa jauh dari seorang programmer untuk menghasilkan suatu program. Programmer yang baik selalu berusaha untuk menambah pengalamannya dalam membuat program dengan berlatih menggunakan bahasa pemrograman yang belum pernah dipergunakan sebelumnya. Dalam berlatih membuat program tentunya harus diperhatikan aturan dari bahasa pemrograman yang digunakan. Ketika berlatih menggunakan bahasa pemrogramn yang baru dalam membuat suatu program maka tanpa disadari sitaks dan aturan dari bahasa pemrograman tersebut sudah dikenal dan diketahui. Pada saat sudah mengetahui dan bisa menggunakan bahasa pemrogramgan tersebut dalam membuat program maka akan menambah perbendaharaan bahasa pemrograman yang dapat digunakan oleh seorang programmer. Dengan demikian jam terbang atau pengalaman yang dimiliki oleh seorang programmer semakin tinggi dan menjadikan programmer tersebut terbiasa untuk beradaptasi dengan bahasa pemrograman baru atau asing bagi programmer tersebut dalam membuat program.

Seorang programmer akan selalu bersama dengan bahasa pemrograman dimanapun dan kapanpun. Kebersamaan antara bahasa pemrograman dengan seorang programmer dapat memunculkan pendapat kalau bahasa pemrograman merupakan teman bagi seorang programmer. Kerja sama yang baik antara programmer dengan bahasa pemrograman tentunya akan dapat menghasilkan program komputer yang baik. Karena ketika seorang programmer dapat bekerja sama dengan bahasa pemrograman tentunya programmer tersebut sudah bisa menggunakan dengan baik bahasa pemrograman itu untuk membuat suatu program. Program yang dihasilkan pun juga akan dapat berjalan dengan normal ketika programmer terbiasa menggunakan bahasa pemrogran yang ia pahami untuk membuat suatu program.

Programmer akan bisa menikmati semua waktu bersama dengan bahasa pemrograman untuk menghasilkan suatu program yang bermanfaat. Ketika berhasil menghasilkan suatu program yang bermanfaat tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi seorang programmer. Seorang programmer yang baik tentunya akan memperlakukan bahasa pemrograman sebagai temannya. Ketika seorang programmer menganggap bahasa pemrograman sebagai teman maka dalam membuat sebuah program rasanya seperti bermain dengan teman dan akan merasakan suatu kenikamatan tersendiri.

Ada pun tulisan lainnya yang bisa disimak "Apakah programmer harus menguasai semua bahasa pemrograman".

Cukup sekian sepenggal tulisan yang membahas atau berjudul mengenai "Programmer dan bahasa pemrograman" semoga dapat memberikan manfaat.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan memberi komentar dengan sopan dan tidak menyimpang dari topik tulisan.
Mohon maaf komentar yang berisi kata - kata kurang sopan dan link hidup atau mati tidak akan ditampilkan.
Terima kasih. EmoticonEmoticon