Mengidentifikasi Bilangan Prima Menggunakan Bahasa C

8:25 pm
Bilangan prima memiliki pengertian merupakan suatu bilangan yang lebih dari angka satu dan memiliki nilai pembagi bilangan itu sendiri dan angka satu. Bilangan prima yang pertama adalah angka 2 yang merupakan bagian dari bilangan genap. Selain angka 2 semua anggota bilangan prima termasuk anggota dari bilangan ganjil. Meskipun demikian tidak semua anggota bilangan ganjil termasuk ke dalam bilangan prima.

Didalam tulisan kali ini akan dibahas bagaimana kita menentukan suatu bilangan prima dengan membuat suatu program dalam bahasa pemrograman C. Penentuan suatu bilangan termasuk bilangan prima atau bukan, merupakan salah satu bentuk latihan dalam belajar pemrograman komputer. Dengan kita terus berlatih membuat program komputer baik yang sederhana maupun yang cukup komplek itu tidak masalah. Dalam belajar pemrogram terpenting adalah semangat yang dimiliki dan tidak boleh terpengaruh dengan kata - kata dari orang lain.

Pada artikel kali ini teman - teman semua yang tertarik dengan ilmu pemrograman kita akan secara bersama - sama belajar membuat program komputer yang sederhana untuk menentukan suatu bilangan tertentu termasuk bilangan prima atau bukan. Gambar umum dari program yang akan kita pelajari nanti program akan menyuruh pengguna untuk memasukkan nilai bilangan yang akan diuji. Setelah pengguna memasukkan nilai bilangan yang dikehendaki diuji maka program akan melakukan proses pemfilteran berdasarkan rumus tertentu untuk menentukan nilai tersebut tergolong bilangan prima atau bukan. Setelah didapatkan suatu keputusan program menampilkan pada layar monitor mengenai hasil keputusan yang menyatakan nilai yang bersangkutan termasuk anggota bilangan prima atau bukan bilangan prima. Demikianlah kurang lebih gambaran secara garis besar mengenai program yang akan sama - sama kita buat.

Contoh bilangan prima adalah :

Untuk mengetahui beberapa bilangan yang termasuk anggota bilangan prima berikut ini merupakan beberapa contoh bilangan yang termasuk bilangan prima dan sebagian besar merupakan anggota bilangan ganjil kecuali angka dua yang termasuk anggota bilangan genap.
2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, .......
Contoh tampilan daftar bilangan prima di atas merupakan daftar tujuh bilangan prima pertama. Selain contoh di atas tentunya masih banyak lagi anggota bilangan prima yang lainnya. Tentunya apabila dilakukan pendataan secara manual memerlukan waktu yang tidak sedikit dan juga melelahkan tentunya oleh karena itu di dalam tulisan kali ini kita akan bersama - sama belajar membuat program yang membantu kita untuk menampilan keputusan bilangan prima atau bukan dari suatu bilangan.

Algoritma pemrogram yang digunakan

Pada saat membuat suatu program tentunya kita menanamkan suatu algoritma pada kode program yang dibuat sehingga bisa membuat suatu program berjalan sebagaimana yang diharapkan. Suatu program dapat beroperasi untuk menghasilkan keluaran yang sesuai tentunya berdasarkan algoritma yang telah ditanamkan pada tahap pengetikan kode program. Berikut ini merupakan salah satu bentuk algoritma yang dapat dipergunakan untuk memutuskan bilangan prima atau bukan bilangan prima.
  1. Mulai
  2. Membaca inputan bilangan
  3. Mendeteksi bilangan termasuk bilangan 2, 3, 5, 7
  4. Jika termasuk bilangan 2, 3, 5, 7 maka termasuk bilangan prima
  5. Jika bukan termasuk bilangan 2, 3, 5, 7 maka melakukan operasi modulo pada bilangan tersebut dengan bilangan 2
  6. Jika hasil operasi modulo sama dengan nol maka bukan bilangan prima
  7. Jika hasil operasi modulo tidak sama dengan nol maka bilangan dimodulo dengan bilangan 3 dan jika hasilnya nol berarti bukan bilangan prima
  8. Jika hasil operasi modulo tidak sama dengan nol maka dimodulo dengan bilangan 5 dan jika hasilnya nol maka bukan bilangan prima
  9. Jika hasil operasi modulo tidak sama dengan nol maka dimodulo dengan bilangan 7 dan jika hasil sama dengan nol maka bukan bilangan prima
  10. Jika hasil operasi modulo tidak sama dengan nol berarti bilangan prima
  11. Selesai
Alur program yang dimulai dari nomer satu sampai dengan nomer sebelas itu merupakan salah satu bentuk algoritma untuk mengidentifikasi suatu bilangan itu termasuk bilangan prima atatu bukan bilangan prima. Jadi pada saat membuat program dalam proses pengetikan kode program algoritma tersebut dapat ditanamkan sehingga dapat menghasilkan program yang berjalan sesuai dengan keperluan yaitu menentukan suatu bilangan prima.

Contoh kode program atau source code dalam bahasa C menentukan bilangan prima :

Kode program di bawah ini merupakan salah satu bentuk kode program sederhana dalam bahasa pemrograman C yang mana dapat dipergunakan untuk mengambil keputusan mengnai golongan dari suatu bilangan termasuk tegolong bilangan prima atau bukan bilangan prima.

/*
author : Aristiawan
slogan : tenang dan apa adanya
*/

/*--- Awal Kode ----*/

#include<stdio.h>
#include<stdlib.h>
int main()
{
    int bil,hasil,keputusan=0;
    printf("Masukkan bilangan : ");
    scanf("%d",&bil);
    
    if(bil == 2 || bil == 3 || bil == 5 || bil == 7)
    {
        keputusan = 1;
    }
    else
    {        
        if(bil % 2 == 0 || bil == 1)
        {
            keputusan = 0;
        }
        else
        {
            if(bil % 3 == 0)
            {
                keputusan = 0;
            }
            else if(bil % 5 == 0)
            {
                keputusan = 0;
            }
            else if(bil % 7 == 0)
            {
                keputusan = 0;
            }
            else 
            {
                keputusan = 1;
            }    
        }        
    }
    
    if(keputusan == 1)
    {
        printf("bilangan prima\n");
    }
    else
    {
        printf("bukan bilangan prima\n");
    }
    
    system("pause");
    return(0);
}
/*--- Akhir Kode ----*/ 

Kurang lebih untuk contoh kode program mengidentifikasi bilangan prima atau bukan bilangan prima seperti yang tulisan di atas. Kode yang diberikan diatas bida dimodivikasi sesuai dengan keinginan kita atau kreasi kita agar menampilkan tampilan yang menarik.

Untuk tampilan setelah kode program dijalankan atau dieksekusi seperti pada gambar di bawah ini

Tampilan gambar atu screenshot di bawah ini merupakan hasil dari kode program di atas ketika berhasil di jalankan dan tidak dijumpai adanya kesalahan. Pada tampilan program di bawa ini program memerintahkan atau menghendaki pengguna untuk menginputkan nilai yang akan dilakukan pengujian. Nilai yang dimasukkan pada tampilan di bawah ini adalah bilangan dengan nilai lima yang mana nilai lima termasuk pada anggota bilangan ganjil. Setelah mengambil masukkan dari pengguna program melakukan proses pemfilteran untuk mengambil keputusan. Ketika sudah didapatkan keputusan program menampilkan tulisan "bilangan prima" yang menandakan nilai lima termasuk anggota bilangan prima.

Mengidentifikasi Bilangan Prima Menggunakan Bahasa C

Diperlihatkan gambar di atas merupakan tampilan yang memperlihatkan hasil dari program setelah dijalankan. Gambar screen shot tersebut menampilkan mengenai hasil keputusan yang diberikan program mengenai termasuk bilangan prima atau bukan bilangan prima terhadap nilai masukkan yang diberikan.

Latihan membuat program dalam bahasa pemrograman C yang lain : "membuat kode program mengidentifikasi bilangan ganjil".

Semoga tulisan apa adanya ini tentang membuat program mengidentifikasi bilangan prima dalam bahasa C bisa dimengerti , dipahami , dan memberi manfaat tentunya. Bilamana ada yang perlu ditanyakan maka tidak perlu sungkan untuk menuliskan komentar pada kotak kementar yang tersedia.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan memberi komentar dengan sopan dan tidak menyimpang dari topik tulisan.
Mohon maaf komentar yang berisi kata - kata kurang sopan dan link hidup atau mati tidak akan ditampilkan.
Terima kasih. EmoticonEmoticon